Satpol PP Rejang Lebong Sita Puluhan Asbak Rokok
Daerah SELASA, 30 JULI 2019 , 18:13:00 WIB | LAPORAN: RIZKI MARDANI
RMOLBengkulu. Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Rejang Lebong menyita puluhan asbak rokok yang terdapat di ruang kerja Aparatur Sipil Negara (ASN) di sejumlah OPD di daerah itu.
Kepala Satpol PP Rejang Lebong, Rachman Yuzir mengatakan, penyitaan asbak rokok itu merupakan sidak Kawasan Tanpa Rokok (KTR) guna menjalankan Perda Nomor 7 Tahun 2017.
"Sidak ini merupakan implementasi dari penerapan Perda Nomor 7 Tahun 2017 tentang kawasan tanpa rokok," kata Rachman kepada RMOLBengkulu, Selasa (30/7).
Sidak tersebut mereka gelar di enam kantor Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang berada di kawasan kantor Bupati, seperti kantor Sekretariat Daerah, Sekretariat DPRD, Dinas Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) dan lainnya.
Dari sidak tersebut diakui Rachman masih banyak asbak rokok di masing-masing kantor yang mengindikasikan jika Perda KTR masih dilanggar.
"Hari ini kita sidak di enam OPD, hasilnya kita mendapatkan asbak rokok lebih kurang 46, memang diantara asbak itu ada yang tidak terpakai tapi masih ada diruangan, sehingga kita ambil," bebernya.
Sidak asbak rokok tersebut ditambahkan dia tidak dilakukan secara sepihak, dimana sebelumnya pihaknya telah melayangkan surat edaran Bupati tentang Perda KTR, yang isinya menyebutkan diantaranya tiap OPD harus menyediakan ruangan khusus untuk merokok kemudian ditiap meja kantor tidak boleh ada asbak rokok.
Selanjutnya tiap kepala OPD diinstruksikan agar mengingatkan bawahannya untuk tidak merokok disembarang tempat serta diharapkan seluruh ASN untuk mendukung program KTR.
"Sidak asbak rokok ini bukan hanya sekali kami lakukan, namun mungkin minggu depan dan seterusnya, termasuk nantinya kantor inastansi vertikal yang nantinya akan kita berikan suratedaran Bupati terlebih dahulu," demikian Rachman. [tmc]
Komentar Pembaca
Wina Mardian, Korban Pembunuhan Dimata Dosen Dan ...
SELASA, 10 DESEMBER 2019
239 Calon Panwascam Lolos, 4 Pelamar Gugur
SELASA, 10 DESEMBER 2019
Dua Terpidana Mati Asal Rejang Lebong Ajukan Ker ...
SELASA, 10 DESEMBER 2019
Program KUBE 2019 Sasar 90 Kelompok Di Rejang Le ...
SELASA, 10 DESEMBER 2019
Di Bengkulu Selatan Hanya Satu Mobil Pemadam Keb ...
SELASA, 10 DESEMBER 2019
Kinerja Terbaik, 14 Desa Di BS Mendapatkan Rewar ...
SELASA, 10 DESEMBER 2019